Danshi Kinsei Game Sekai de Ore ga Yarubeki Yuiitsu no Koto – Vol.5 || Chapter 16 P2

Chapter 16 P2 – Tuesday Suspense Theater dan Undangan
Saat aku memikirkan semua itu, dari celah tirai, angin bertiup melalui jendela yang terbuka dan menggoyangkan tirai, membiarkan sinar matahari menyinariku.
Merasakan kehangatan itu, aku berbisik lembut dalam hati.
Aku menang—
“Mulle, Hiiro-san melakukan itu demi kebaikanmu, oke?”
Mendengar kata-kata tiba-tiba dari Lily-san, aku segera mengalihkan pandanganku ke arah mereka.
Lily-san menatap Mulle dengan wajah serius.
“Aku yakin Hiiro-san tau banyak cara untuk mencapai hasil yang sama, termasuk cara yang tidak kamu benci. Tapi tetap saja, dia memilih metode itu. Kamu tau kenapa? Karena dia ingin kamu bisa menyelesaikan masalah sendiri”
“Lily-san… Ano… (Suaraku gemetar ketakutan)”
“A-aku tidak punya masalah untuk diselesaikan… Sama sekali tidak ada…”
“Tapi, sebenarnya, kamu ingin meminta maaf, bukan?”
Mulle terkejut, membuktikan bahwa itu benar.
“Aku tau kamu ingin meminta maaf. Kamu selalu menginginkannya. Tapi, kamu tidak bisa melakukannya… Dan aku tau alasannya. Itu karena kamu tidak ingin mencoreng nama keluarga Eisbert… Mulle, kamu mungkin berpikir bahwa kamu tidak punya apa-apa selain asrama ini… Kamu mungkin juga berpikir bahwa kamu tidak berharga… Tapi aku bisa mengatakan dengan jelas bahwa kamu salah… Mulle, kamu bisa hidup sebagai individu yang mandiri, sebagai Mulle Esse Eisbert yang sebenarnya… Kamu bebas meminta maaf kepada siapa pun yang kamu inginkan, terlepas dari keluarga Eisbert…”
“I-i-itu bukan urusanmu… Lagipula, aku tidak berniat bergantung pada seorang pria…”
“Aku mendengar Chris-sama akan datang ke pesta penyambutan siswa baru”
Terkejut, Mulle segera mengangkat wajahnya.
Mengingat bahwa itu mungkin benar, senyum langsung merekah di wajahnya, dan dia berdiri dengan gembira.
“Be-benarkah?”
“Ya, Hiiro-san mengundang Chris-sama untuk datang. Chris-sama bahkan berkata, ‘Aku pasti ingin berterima kasih padanya’”
“O-O-O-Onee-sama itu… ingin berterima kasih kepada Sanjou Hiiro…?”
“Lihat, Mulle, kamu tidak sendirian. Kamu punya sekutu”
Dengan mata berkaca-kaca, Lily-san menggenggam tangan Mulle dan berbisik.
“Kamu benar-benar punya sekutu selain aku…”
Saat Mulle dan Lily-san menatapku, aku melangkah mundur dengan wajah pucat.
Entah sejak kapan, sinar matahari mulai meredup, dan cahaya kemenangan telah berlalu.
Ditinggalkan oleh keduanya, aku perlahan mundur…
Sampai aku terpojok ke tebing curam––tidak, ke jendela.
Lalu, sambil gemetar, aku berbisik panik.
“A-aku… Itu bukan… I-itu bukan aku! Itu bukan aku, itu bukan aku! Aku nggak melakukan apa-apa! Aku bahkan nggak mengenal siapa pun bernama Chris Esse Eisbert! Bukan hanya itu, aku bahkan gak pernah bertemu siapa pun dengan nama itu! Ini benar! Percayalah padaku! Tsukiori!”
Sambil gemetar, aku mencengkeram kedua lengan Tsukiori.
“K-kalau itu kamu, kamu pasti akan percaya padaku, kan, Tsukiori…? A-aku nggak… Aku nggak melakukan apa-apa… Aku gak bersalah… K-kamu percaya padaku, kan…? Kan…?!”
Berlawanan dengan harapanku, Tsukiori tersenyum dan perlahan menggelengkan kepala.
Terkejut, aku melihat sekeliling dan menyadari bahwa tidak ada yang berpihak padaku.
Dengan itu, merasa kekuatanku hilang, aku jatuh berlutut dan menutupi wajah dengan kedua tangan.
“Uh… Uu… Aku gak punya pilihan…”
Aku berbisik dalam kegelapan.
“Aku gak punya pilihan…!”
“Kenapa kamu bertingkah seperti orang yang terpojok dalam adegan Tuesday Suspense Theater, padahal sebenarnya kamu melakukan sesuatu yang patut dipuji?”
Begitulah, insiden pesta penyambutan siswa baru berakhir.
Atau begitulah kelihatannya.
Persiapan untuk pesta penyambutan siswa baru terus berjalan, dan para pelayan yang dulu bekerja untuk keluarga Eisbert akhirnya mendapatkan kembali senyuman mereka.
Berbeda dengan para pelayan, pengurus asrama tampak tidak biasa––gugup, mungkin karena terlalu bahagia karena Chris akan datang.
Dia bahkan menghitung hari demi hari dengan jari mungilnya sambil menunggu hari itu tiba.
Melihat pemandangan yang menghangatkan hati itu, aku tersenyum––
“Chris-sama diundang untuk menginap…”
––Sampai tiba-tiba, dua hari sebelum pesta penyambutan siswa baru, Lily-san mengucapkan beberapa kata yang membuatku merasa gelisah.
“Dia hanya mengundang Mulle?”
“Ya”
Lily-san berbisik, tampak cemas.
“Karena itu adalah undangan melalui keluarga Eisbert, Mulle tidak bisa menolaknya… Awalnya aku tidak curiga saat Chris-sama berkata dia akan datang ke pesta penyambutan siswa baru karena dia tampaknya menyukai Sanjou-sama… Tapi kali ini dia hanya mengundang Mulle… dan Mulle sendiri sepertinya tidak berpikir untuk menolak…”
Tidak, tidak, Lily-san.
Chris sebenarnya membenciku sampai ke tulang.
Sepertinya Lily-san, yang salah paham, berpikir bahwa Chris datang ke pesta penyambutan siswa baru karena aku.
(Dalam beberapa hal, itu memang bukan kesalahpahaman sih)
Bagaimanapun, dia, yang sejak awal melindungi Mulle dari keluarga Eisbert, tampaknya sangat menyadari kenyataan.
Bahwa tidak mungkin Chris datang ke pesta penyambutan siswa baru demi adiknya.
Itulah sebabnya dia merasa curiga dengan undangan menginap yang tiba-tiba ini.
Lalu, seolah menunggu momen itu, Lily-san menerima panggilan.
“…”
“Lily-san?”
“…”
“Tidak apa-apa”
Melihat keraguannya, aku tersenyum.
“Tolong beri tau aku”
“… Itu dari Chris-sama”
Dia mengangkat kepalanya dan menatapku.
“Dia bilang ingin berbicara dengan Sanjou-sama”
Aku mengangguk dan menerima telepon itu.
[“Keluar sekarang juga. Aku telah mengirim mobil untuk menjemputmu. Kurasa ini saatnya bagi kita berdua”]
Di layar, Chris Esse Eisbert tersenyum.
[“Untuk memperdalam persahabatan kita”]
“Sangat bagus, Chris-chan”
Aku meniru gaya bicara Sanjou Hiiro sebelumnya––orang yang paling ingin kubunuh––dan menyeringai.
“Kamu menelepon di waktu yang tepat. Aku sedang ingin jalan-jalan dengan gadis imut sekarang”
Di layar, ekspresi wajah Chris berubah––Lalu, dengan tenang aku menaiki limusin yang tiba di depan asrama.