Tokushu Butai no Ore ga Tensei Suru to, Menomaede Zessei no Bijin Oyako ga Okasare-sōde Tasuketara, Tondemonai Yandere Kizokudatta - Chapter 19


Chapter 19 – Si Mangsa Tersesat dan Menjadi Tercerahkan

 

Sehari telah berlalu sejak itu, dan hari sudah pagi.

Aku berbaring di tempat tidurku seperti biasa di penginapan sambil memikirkan kejadian yang terjadi selama kunjunganku ke Keluarga Medici.

“Haruto-sama akan tetap menjadi Haruto-sama. Tak peduli apa yang kamu lakukan untukku… untuk kami, itu tidak akan mengubah siapa dirimu. Kamu, yang memiliki masa lalu yang menyedihkan dan melindungi kami, akan selalu menjadi Haruto-sama”

Hatiku tergerak ketika Agnes-san mengatakan itu padaku.

Aku merasakan sesuatu yang gelap, sesuatu yang berat telah ditarik keluar dari lubuk hatiku.

Ketika Agnes-san menerima segalanya tentangku, aku merasa hangat.

Kapan terakhir kali aku merasakan ini?

Aku adalah anak tunggal, jadi aku selalu memiliki cinta orang tua untuk diriku sendiri.

Ibu dan ayahku menerimaku apa adanya dan memelukku dengan lembut di mana pun dan kapan pun aku berada.

Agnes-san merasakan hal yang sama seperti mereka.

Tidak ada kebohongan atau kepura-puraan di wajahnya, dan dengan tubuhnya yang halus dan indah dia menghujaniku dengan kehangatan dalam pelukannya.

“Aku akan menunggumu”

“Aku juga akan menunggumu”

Dan ketika aku pergi, Alice dan Carol berkata padaku kalau mereka akan menungguku, tapi bukan hanya kehangatan yang kurasakan dari mereka bertiga…

Aku merasakan sesuatu yang lebih gelap, lebih berat.

Emosi misterius yang bahkan menakutkan untuk dipikirkan, di mata ketiga wanita itu.

Tapi tindakan mereka tak pernah tampak seperti mereka mencoba untuk mendapatkan keuntungan pribadi, mereka juga tak pernah mencoba untuk mengambil keuntungan dariku seperti penipu.

Lalu perasaan apa yang mereka miliki untukku?

“……”

Sedangkan untuk diriku sendiri, aku ingin Agnes-san, yang memberiku kenyamanan dan kehangatan, dan Alice dan Carol, yang membutuhkanku, untuk bahagia.

Karena mereka memiliki masa lalu yang mirip denganku.

Jadi, jika aku bisa membantu mereka menemukan kebahagiaan, itu akan menjadi kehormatan besar bagiku.

Termasuk juga para pelayan, tentu saja.

Jadi ketika aku di tempat tidur dengan Agnes-san, aku mengatakan epadanya kalau aku ingin mentraktirnya dengan hidangan favoritku dari kampung halamanku (Jepang) dalam waktu seminggu.

Dan yang mengejutkanku, dia bahkan menerimanya dengan mengatakan, “Kamu bisa menggunakan rumah ini sebanyak yang kamu suka”.

Jadi, aku memutuskan untuk memasak tak hanya untuk ketiganya, ibu dan putrinya, tapi juga untuk para pelayan di mansion.

Tentu saja, aku bahkan mendapat dukungan dari keluarga Medici untuk mempekerjakan juru masak mereka untukku, jadi ini akan menjadi pesta luar ruangan yang cukup besar.

Setelah kelompok misterius itu menyerang keluarga mereka dan hampir mengalami hal-hal buruk yang menimpa mereka, mereka memperlakukanku dengan baik.

Jadi aku memutuskan untuk membuat mereka tersenyum dengan makanan Jepang yang lezat yang bisa kubuat.

“Haha…”

Selain itu… aku mendapat permintaan tak terduga dari Agnes-san.

Dia menginginkanku, untuk berkencan dengan Alice.

Sebagai seorang anggota Pasukan Khusus, aku dijebak dalam beberapa kencan buta dengan putri-putri atasanku.

Tentu saja, aku menolaknya dengan sangat lembut sehingga aku tidak menikah.

Aku tidak terlalu tertarik pada suatau hubungan, dan bahkan ketika aku mencoba untuk pergi keluar dengan seseorang, aku memiliki kilas balik kematian orang tuaku dan tidak tertarik pada itu.

Tapi bersama ketiga wanita cantik ini… aku merasa berbeda.

“… Berhentilah berpikir terlalu banyak di pagi hari”

Bergumam jadi aku berdiri dan menuju ke aula guild di ibukota kerajaan setelah sarapan.

Hari ini juga, tidak banyak quest yang bagus.

Kebanyakan dari mereka adalah permintaan untuk membunuh monster lemah dan hal-hal lain yang tampaknya disukai oleh petualang kelas 1 hingga 4.

“Astaga! Haruto-san! Selamat pagi!”

“Selamat pagi, Lua-san”

Lua, yang melayani sebagai resepsionis di sini, menyapaku.

”Maaf, aku tidak memiliki quest sulit yang mungkin diterima Haruto-sama hari ini”

“Tidak apa-apa. Tak perlu sampai minta maaf. Ini menunjukkan kalau negara ini telah menjadi begitu damai”

“Itu benar, dan itu semua berkat Haruto-sama!”

“Hahaha…”

Aku tersenyum malu-malu, lalu terbatuk-batuk sebentar sebelum melanjutkan ke topik berikutnya.

“Ngomong-ngomong, Lua-san, aku punya pertanyaan”

“Ya, apa itu?”

“Aku ingin kamu memberitahuku tentang keluarga Medici”

Yah begitulah.

Aku tak tau banyak tentang keluarga Medici.

Aku baru sebentar di sini.

Jadi aku ingin mendapatkan gambaran umumnya.

Aku tidak dalam mood untuk bertanya kemarin jadi kulakukan sekarang.

Informasi yang diungkap oleh kelompok misterius yang menyerang rumah mereka masih belum cukup.

“Hmm… Keluarga Medici katamu”

“Ya”

Lua-san merenung sebentar.

Tapi akhirnya, dia mengalihkan pandangannya yang terpesona dan rindu di kejauhan dan berkata,

“Dalam satu kata, aku bisa mengatakan itu adalah keluarga yang hebat. Kepala keluarga, Agnes-sama, menyandang gelar Duchess of Leinster, yang merupakan adipati paling terkemuka di Kerajaan Laodecia. Di atas itu adalah keluarga kerajaan, jadi dia adalah orang yang memerintah tertinggi di kerajaan, selain keluarga kerajaan”

“Jadi, dia adalah orang yang hebat…”

“Ya! Suaminya telah meninggal, jadi dia lajang sekarang, tapi dengan kecerdasan dan kecantikannya saja, dia terlibat dalam banyak bisnis dan merupakan wanita yang sangat kaya”

“……”

“Tapi bukan itu saja. Alice-sama dan Carol-sama, yang merupakan putri dari Agnes-sama, sangat cantik sehingga mereka sering dilamar oleh orang-orang berpengaruh tidak hanya dari kerajaan ini tapi juga dari negara lain”

“Begitu…”

“Tapi mereka menolak setiap proposal yang mereka terima, yang membuat banyak orang patah hati. Mereka adalah keluarga yang diselimuti misteri”

“Ya…”

“Ngomong-ngomong, bagaimana kamu tau tentang keluarga Medici?”

Resepsionis, Lua-san, memiringkan kepalanya dan bertanya padaku.

“Aku baru di sini sebentar, jadi kupikir aku akan belajar beberapa hal…”

“Haha, itu benar. Memang benar Haruto-sama memiliki nama dan penampilan yang sedikit tak biasa. Kamu memiliki rambut hitam, mata cokelat, dan wajah yang asing. Dan karena kamu sangat kuat, kamu pasti sangat populer di kalangan wanita, kan? Hmm…”

“Tidak, bukan. Aku akan permisi kalau begitu”

“Oke! Aku berharap bisa melihatmu lagi!”

Aku berjalan keluar, dikawal oleh para petualang lainnya.

“Seperti yang diharapkan, mereka adalah orang-orang yang luar biasa”

Aku menghela nafas, dan tersenyum pahit.

 

※※※※※

 

Malam.

“Ini dia! Ini takoyaki yang enak”

“Uwaa! Terima kasih, kakak! Dakoaki! Jadi ini adalah Dakoaki yang dirumorkan!”

“Itu disebut Takoyaki…”

“Nm… panas!… Yum… Dakoaki… super enak!”

“……”

Di sebuah kios makanan yang didirikan tepat di tengah-tengah pemukiman, seorang anak sedang mengunyah takoyaki dengan ekspresi senang di wajahnya.

“Um… benda apa yang terlihat seperti secarik kertas tipis yang menari-nari di atasnya?”

“… Ini disebut serpihan bonito kering”

“Pony? Kering? Nn… Pony-kering?”

“……”

Ketika aku melayani pelanggan, pemandangan ibu dan anak perempuan biasanya muncul di benakku.

“Terjual habis lagi begitu cepat hari ini, ya?”

Meskipun telah menyiapkan beberapa bahan, aku menyelesaikan satu jam lebih awal dari yang direncanakan karena arus pelanggan yang luar biasa.

Sekarang mari kita makan takoyaki untukku, lalu aku akan membersihkannya.

Dan saat aku berpikir untuk diriku sendiri,

“Oh! Hey bro!”

“Di sini, di sini!”

Dua petualang baik hati (mirip yakuza) yang selalu membeli takoyakiku memanggilku dengan sebotol besar sake dan beberapa pancake cumi di tangan.

“?”

 

※※※※※

 

“Kya! Takoyaki dengan cumi-cumi dan bir adalah kombinasi terbaik!”

“Ini fantastis! Seperti yang kukatakan sebelumnya, jika kau membuka toko di Royal Capital, kuyakin itu akan laku seperti kacang goreng!”

“Hahaha…”

Aku sedang duduk di bangku setelah bersih-bersih karena dua petualang mengundangku untuk bergabung dengan mereka.

Ini tidak mengganggu sekali-sekali.

Aku berada di tengah-tengah mereka, entah kenapa.

“Ngomong-ngomong, kenapa kau mengajakku keluar?”

Kataku dan menggigit pancake cumi.

Kemudian petualang dengan tubuh yang lebih kurus berkata,

“Karena kau tidak sama”

“?”

“Kau melihat ke arah lain sepanjang waktu ketika kami memesan”

“Apa kau sudah ke sini hari ini? Aku tidak memperhatikanmu sama sekali. Aku minta maaf”

“Huh? Kami di sini bersamamu sekarang jadi jangan khawatirkan tentang itu”

“Terima kasih”

Petualang kurus menenggak bir dari gelasnya dan menghembuskan napas dengan tajam.

Kemudian, petualang kekar itu menurunkan nada suaranya dan berkata,

“Kau terlihat agak tersesat beberapa hari yang lalu, sesuatu pasti telah terjadi padamu”

“Itu…”

“Yah, kau tak perlu mengatakannya jika kau tak mau”

“……”

Karena itu, aku minum beberapa bir di gelas di tanganku.

“Lezat”

“Kan? Ini favoritku”

“Minumannya enak di dunia ini”

“Dunia ini?”

“Ah. Bukan apa-apa”

“……”

Aku mencoba bersikap masuk akal, dan petualang bertubuh besar itu menatapku dengan prihatin.

Kemudian dia menundukkan kepalanya dan mulai berbicara.

“Kami tidak memiliki hubungan apapun denganmu. Aku tak tau namamu, aku tik tau kelasmu. Aku bahkan tak tau berapa umurmu”

“……”

Yah, jika kau bertanya padaku, itu benar.

Dan saat aku memikirkan itu, petualang kekar itu mendongak dan mengacungkanku jempol.

“Itulah mengapa kau bisa mengatakan beberapa hal pada kami yang tak bisa kau katakan kepada orang lain, tau?”

“Ah…”

Jika kau bertanya padaku…

Jadi, aku menyembunyikan informasi pribadiku dan menjelaskan sumber masalahku secara kasar.

“Humu… singkatnya, kau ingin tau apa yang harus dilakukan ketika seorang pria tanpa gelar diminta oleh dermawannya untuk bergaul dengan putrinya yang berasal dari keluarga bangsawan”

“Benar”

Kedua petualang itu mendengarkanku dan segera bangkit dari bangku.

Dan berteriak,

“Kau bodoh!”

“Sangat bodoh!”

“Huh?”

“Hei, di sana, bro! Ini emas! Ini adalah Kesempatan Emas! Kau akan menyesal seumur hidup jika melewatkan kesempatan sekali seumur hidup ini!”

“Kau! Aku mengkhawatirkanmu akhir-akhir ini karena kau terlihat sangat membosankan, dan… itulah yang mengganggumu!”

“Tidak… aku bukan… dunia ini…”

“Hah?”

“Huh?”

“Tidak, bukan apa-apa”

Aku meminta maaf pada mereka berdua atas semangat mereka, dan mereka mencibir dan memelototiku.

Tapi akhirnya mereka memikirkan sesuatu dan membuka mulut mereka.

“Yah, sebenarnya ada apa denganmu? Kau seorang pria yang bisa membuat hidangan yang sangat lezat yang disebut takoyaki. Dan, ini hanya pendapat pribadiku, tapi bukankah kau cukup kuat?”

“…”

Ketika aku kehilangan jawaban, seorang pria besar mengatakan sesuatu padaku.

“Kau adalah pemuda terbaik yang pernah kulihat. Caramu bertindak saat menjual Takoyaki, auramu, kuyakin pasti ada alasan mengapa bangsawan memintamu berkencan dengan putrinya”

“…”

“Mengapa kau tidak mencari tau apa yang diinginkan putri bangsawan itu darimu dan memenuhinya?”

“… Tau persis apa yang mereka inginkan, dan aku akan memenuhinya”

“Ya, kuyakin itu akan berhasil”

Petualang bertubuh besar itu menepuk punggungku dengan ringan.

Kemudian petualang kurus berbicara dengan cara yang baik hati.

“Kau sempurna secara teori, tapi kau sendiri tidak memiliki hasil apa pun… ~hihihi”

“Apa-apaan ini, Bung! Aku hanya berusaha terlihat keren!”

“Owa! Sangat menakutkan!”

Petualang kurus itu lari.

Petualang besar mengejarnya, mengatakan hal-hal seperti, “Anak sialan! Aku akan membunuhmu hari ini!”

Yah pasti wajahnya sangat menakutkan ketika dia marah.

Saat aku melihat mereka berlarian…

Aku tak bisa menahan diri.

“Pfft!”

“?”

“?”

Melihatku berjuang untuk menahan tawaku, mereka berhenti dan memiringkan kepala mereka dalam kebingungan.

“Maaf… maafkan aku. Aku tak bermaksud menertawakan kalian berdua. Hanya saja… pikiranku sudah jernih. Terima kasih”

“Ya? Aku senang melihatmu merasa lebih baik sekarang”

“Bagus untukmu. Kau, jika kau berhasil dengan putri bangsawan itu, kau harus membelikanku minuman. Harga pengajaranku mahal, tau?”

“Haha… mengerti. Baiklah, aku akan pergi sekarang”

Aku membungkuk sopan dan menuju penginapan dengan satu set kios.

Bagaimanapun, baik di Jepang maupun di dunia lain, manusia adalah manusia.

Mulai sekarang, mari kita fokus pada dunia lain ini.

Dan aku hanya punya satu tubuh, jadi mari kita berkonsentrasi pada orang Medici dulu.

“Aku akan membuat pesta makan malam yang menyenangkan…”

 

※※※※※

 

Catatan Tambahan

    Mari bersiap-siap untuk putaran kedua.



Komentar